Yesus Kristus Tuhan Dan Kasih Karunia Kekal Bagi Dunia
[Roma 1:1-7]Saudaraku yang dikasihi Tuhan,
Hari ini kita capai hari ke-112, minggu ke-16, minggu ke-3 dalam bulan April tahun 2024. Dalam minggu ke-3 bulan April, kita diarahkan kepada tema "pemberdayaan" dengan fokus triwulan II (dua) Aprii-Mei -Juni 202 adalah : "Kristus Penebus dan Roh Kudus Pembaharu adalah Pokok Pemberdayaan Kita". Firman Tuhan yang mendatangi kita untuk merefleksikan makna pemberdayaan dan juga menggumuli semua karya kita sepanjang minggu ini, Minggu Paskah Kebangkitan Tuhan Yesus Kristus, ke- dari Surat Paulus kepada Jemaat di Roma 1:1-7, begitu banyak karya dan pelayanan kita dalam Triwulan II melalui rencana kerja (Renja) Jemaat, Klasll dan Sinode dalam triwulan II ini, kita berpengharapan, bahwa apa yang kita gumuli di dalam ibadah termasuk menggumuli, penyertaan Tuhan atas seluruh pelaksanaan rencana kerja kita.
Ayat 1-4 Yesus Kristus Tuhan kita adalah Anak Allah yang berkuasa.
Rasul Paulus memberikan suatu keterangan tentang tiga periode dalam sejarah keselamatan yang Allah kerjakan melalui Tuhan Yesus Kristus. Periode pertama adalah nubuatan Para Nabi. Bagi Rasul Paulus, ia menjadi hamba Tuhan, dipanggil untuk memberitakan kebenaran itu, bahwa periode nubuatan telah mencapai "masa penggenapannya", dan penggenapan itu terjadi di dalam Tuhan Yesus Kristus. Bahwa kitab suci atau firman Tuhan yang mengarahkan kepada umat Tuhan dan dunia tentang masa depan "penggenapan nubuatan Para Nabi". Bahwa Yesus Kristus Tuhan, menurut daging diperanakkan dari keturunan Daud (ay 3). Periode kedua adalah selama masa nubuatan terjadi Ia berkarya, disalibkan, mati, dikuburkan dan bangkit dari antara orang mati". Yesus Kristus sebagai Firman yang telah menjadi manusia karyanya utuh yaitu yang diperanakkan dari keturunan Daud. Periode ketiga adalah menurut Roh Kekudusan dinyatakan oleh kebangkitan-Nya dari antara orang mati. Bahwa kita yang percaya kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan, teruslah percaya, meskipun tidak pernah bersama-sama dengan Dia, tidak pernah melihat Dia. tetapi mengakui Dia sebagai yang hidup atau bangkit dari antara orang mati. berkuasa atas maut. Dialah Sang Hidup.
Ayat 5-6 Panggilan Tuhan adalah kasih karunia untuk menjadi milik-Nya.
Rasul Paulus menegaskan tentang "jabatan pelayanan yang dimilikinya" justru karena Yesus Kristus, Paulus menjadi Rasul. Inilah kasih karunia Allah yang nyata. Dengan kasih karunia Allah karuniakan dalam jabatan, maka tugas yang besar, yaitu “menuntun semua bangasa mereka taat dan percaya kepada Tuhan Yesus Kristus”
Ayat 7 Dikasihi Allah, dipanggil dan dijadikan orang kudus.
Rasul Paulus dalam pesan pada bagian ayat (7) ini fokus ke jemaat Roma. Dua hal yang diyakini oleh Paulus sebagai bagian dari Tuhan yang sudah dikaruniakan bagi jemaat Roma adalah (1) Dikasihi Allah ; (2) Dipanggil Allah n dijadikan orang-orang kudus. Ada sesuatu yang khusus bagi jemaat Roma dari Tuhan. Sesuatu yang khusus dari Tuhan yang dimaksudkan akan terjadi apabila jemaat Roma mengenal "arti dari dikasihi dan dipanggil Allah". dan Rasul Paulus mengatakan demikian: bahwa kasih karunia dan damai sejahtera mennjadi milik mereka. lnilah suatu keindahan berkat yang menjadi milik semua orang yang percaya. Karena sudah dikasihi Allah dan dipilih Allah Bapa dan Tuhan Yesus Kristus.
Keyakinan kita tentang "Yesus Kristus yang bangkit dari antara orang mati sudah final", kita menjadi saksi iman atas seluruh kesaksian saksi mata sebagaimana tertulis dalam kitab lnjil-lnjil. Rasul Paulus merefleksikan bagi kita tentang peristiwa kebangkitan dari suatu pemahaman yang berbeda, yang dapat kita aplikasikan dalam persekutuan dan hidup kita :
(1) Kita semua sudah mengaku dan percaya bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juru selamat dunia. Kebenaran ini menjadi kebenaran yang kokoh dan dipegang teguh selamanya
(2) Bahwa seseorang dan siapapun kita, dalam kasih karunia Tuhan sudah terpilih dan menjadi anak-anak Allah. hidup dan bakti kita wajib terarah kepada teladan pengajaran Tuhan Yesus Kristus.
(3) Setiap orang, siapapun itu apabila sudah percaya kepada Tuhan Yesus Kristus, ia sudah mendapatkan kasih karunia Allah. terpanggil dan menja II bagian dari yang kudus, anak-anak Allah di dalam dunia ini. Amin.
Untuk Informasi lainnya yang terdapat di dalam buletin, Silahkan download file pdf yang link-nya tersedia di bawah ini